Thursday, 25 November 2010

14 Hacker Terbaik Dunia

Hacker adalah orang yang mempelajari, menganalisa, dan selanjutnya bila menginginkan, bisa membuat, memodifikasi, atau bahkan mengeksploitasi sistem yang terdapat di sebuah perangkat seperti perangkat lunak komputer dan perangkat keras komputer seperti program komputer, administrasi dan hal-hal lainnya , terutama keamanan.
Berikut beberapa profile 14 Hacker Terbaik Dunia untuk saat ini :

1. Kevin Mitnick
Kevin adalah hacker pertama yang wajahnya terpampang dalam
poster “FBI Most Wanted”.
Kevin juga seorang “Master of Deception” dan telah menulis buku yang berjudul “The Art of Deception”.
Buku ini menjelaskan berbagai teknik social engineering untuk mendapatkan akses ke dalam sistem.



2. Linus Torvalds
Seorang hacker sejati, mengembangkan sistem operasi Linux yang merupakan gabungan dari “LINUS MINIX”.Sistem operasi Linux telah menjadi sistem operasi “standar” hacker.Bersama Richard Stallman dengan GNU-nya membangun Linux versi awal dan berkolaborasi dengan programmer, developper dan hacker seluruh dunia untuk mengembangkan kernel Linux.

3. John Draper
Penemu nada tunggal 2600 Herz menggunakan peluit plastik yang merupakan hadiah dari kotak sereal.Merupakan pelopor penggunaan nada 2600 Hz dan dikenal sebagai Phone Phreaker (Phreaker, baca: frieker)
Nada 2600 Hz digunakan sebagai alat untuk melakukan pemanggilan telepon gratis.
Pada pengembangannya, nada 2600 Hz tidak lagi dibuat dengan peluit plastik, melainkan menggunakan alat yang disebut “Blue Box”.

4. Mark Abene
Sebagai salah seorang “Master of Deception” phiber optik, menginspirasikan ribuan remaja untuk mempelajari sistem internal telepon negara. Phiber optik juga dinobatkan sebagai salah seorang dari 100 orang jenius oleh New York Magazine.
Menggunakan komputer Apple , Timex Sinclair dan Commodore 64.
Komputer pertamanya adalah Radio Shack TRS-80 (trash-80).

5. Robert Morris
Seorang anak dari ilmuwan National Computer Security Center yang merupakan bagian dari National Security Agencies (NSA).
Pertama kali menulis Internet Worm yang begitu momental pada tahun 1988.
Meng-infeksi ribuan komputer yang terhubung dalam jaringan.

6. Richard Stallman
Salah seorang “Old School Hacker”, bekerja pada lab Artificial Intelligence MIT.
Merasa terganggu oleh software komersial dan dan hak cipta pribadi.
Akhirnya mendirikan GNU (baca: guhNew) yang merupakan singkatan dari GNU NOT UNIX.
Menggunakan komputer pertama sekali pada tahun 1969 di IBM New York Scintific Center saat berumur 16 tahun.

7. Kevin Poulsen
Melakukan penipuan digital terhadap stasiun radio KIIS-FM, memastikan bahwa ia adalah penelpon ke 102 dan memenangkan porsche 944 S2.

8. Ian Murphy
Ian Muphy bersama 3 orang rekannya, melakukan hacking ke dalam komputer AT&T dan menggubah seting jam internal-nya.
Hal ini mengakibatkan masyarakat pengguna telfon mendapatkan diskon “tengah malam” pada saat sore hari, dan yang telah menunggu hingga tengah malam harus membayar dengan tagihan yang tinggi.

9. Vladimir Levin
Lulusan St. Petersburg Tekhnologichesky University.
Menipu komputer CitiBank dan meraup keuntungan 10 juta dollar.
Ditangkap Interpol di Heathrow Airport pada tahun 1995

10. Steve Wozniak
Membangun komputer Apple dan menggunakan “blue box” untukkepentingan sendiri.

11. Tsutomu Shimomura
Berhasil menangkap jejak Kevin Mitnick.

12. Dennis Ritchie dan Ken Thomson
Dennis Ritchie adalah seorang penulis bahasa C, bersama Ken Thomson menulis sistem operasi UNIX yang elegan.

13. Eric Steven Raymond
Bapak hacker. Seorang hacktivist dan pelopor opensource movement.
Menulis banyak panduan hacking, salah satunya adalah: “How To Become A Hacker” dan “The new hacker’s Dictionary”.
Begitu fenomenal dan dikenal oleh seluruh masyarakat hacking dunia.
Menurut Eric, “dunia mempunyai banyak persoalan menarik danmenanti untuk dipecahkan”.

14. Johan Helsingius
Mengoperasikan anonymous remailer paling populer didunia.

sumber: http://wedusbalap.cahgaul.com/

Selengkapnya...

Monday, 22 November 2010

Setting DNS Server Pada RedHat 9


DNS (Domain Name System)
DNS bertugas memberikan nama host dan pelaku utama dalam mengatur tiap host dalam domain kita. DNS juga berfungsi sebagai resolver nama-nama sistem ke bentuk IP address atau sebaliknya, hal ini diperlukan karena keterbatasan manusia yang mengalami kesulitan untuk mengingat IP address sebagai identitas komputer dan akan lebih mudah jika mengingat dalam bentuk nama.
Misal :
1. domain –> zoldik.sch.id
2. Net ID –> 192.168.1.0
for ex:
zoldik.sch.id –> 192.168.1.1
www.zoldik.sch.id –> 192.168.1.1
ftp.zoldik.sch.id –> 192.168.1.1
mail.zoldik.sch.id –> 192.168.1.1
Berikut langkah2nya:


#############################################
———————setting ethernet (netconfig)
[root@server home]# netconfig
DEVICE=eth0 #nama device
BOOTPROTO=static
IPADDR=192.168.1.1
NETMASK=255.255.255.0
NETWORK=
ONBOOT=yes # dijalankan saat boot

############################################
———————setting HOSTS (/etc/hosts)
[root@server home]# gedit /etc/hosts
#Do not remove the following lines, or various programs
#that require network functionality will fails
127.0.0.1 localhost.localdomain localhost
192.168.1.1 zoldik.sch.id server
Simpan file dengan menekan tombol ctrl+s dan keluar dari file
##############################################
———————-setting RESOLV.CONF (/etc/resolv.conf)
[root@server home]# gedit /etc/resolv.conf

# Samakan dengan dibawah ini,atau konfigurasi sesuai kebutuhan
nameserver 192.168.1.1
search zoldik.sch.id

Simpan file dengan menekan tombol ctrl+s dan keluar file
Saatnya restart network
[root@server /]# /etc/init.d/network restart
Shutting down interface eth0: [ OK ]
Shutting down loopback interface: [ OK ]
Setting network parameters: [ OK ]
Bringing up loopback interface: [ OK ]
Bringing up interface eth0: [ OK ]
Apabila tidak ada pesan error, berarti sejauh ini berhasil. Untuk memastikan, ping ke 192.168.1.1
[root@server named]# ping 192.168.1.1
64 bytes from 192.168.1.1: icmp_seq=0 ttl=128 time=0.366 ms
64 bytes from 192.168.1.1: icmp_seq=1 ttl=128 time=0.354 ms
64 bytes from 192.168.1.1: icmp_seq=2 ttl=128 time=0.309 ms
64 bytes from 192.168.1.1: icmp_seq=3 ttl=128 time=0.318 ms
64 bytes from 192.168.1.1: icmp_seq=4 ttl=128 time=0.250 ms
—192.168.1.1 ping statistics –
5 packets transmitted, 5 received, 0% packet loss, time 4044ms
rtt min /avg/max/dev = 0.250/0.297/0.354/0.044 ms
Oke, semuanya berjalan lancar. Lanjutkan ke proses berikutnya.
##############################################
DNS SERVER (named)
Pengaturan DNS sebaiknya ditentukan sesuai kebutuhan, seperti pertanyaan pertama, apakah server ini berlaku sebagai gateway, atau mail server, proxy server, web server, database server, backup server atau yang lain?
Letak konfigurasi named yang terpenting ada di direktori:
/etc/named.conf
/var/named/
masih sebagai root, kita akan mengkonfigurasi file-file diatas..
NAMED.CONF (/etc/named.conf)
[root@server home]# gedit /etc/named.conf
ketikkan baris dibawah ini, atau lebih baik backup file named.conf aslinya(buat jaga2), dan buat file ini..
## named.conf -configuration for bind
# Generated automatically by redhat-config-bind, alchemist et al.
# Any changes not supported by redhat-config-bind should be put
# in /etc/named.custom
#
controls {
inet 127.0.0.1 allow { localhost; } keys { rndckey; };
};
include “/etc/named.custom”;
include “/etc/rndc.key”;
zone “0.0.127.in-addr.arpa” {
type master;
file “0.0.127.in-addr.arpa.zone”;
};
zone “localhost” {
type master;
file “localhost.zone”;
};
zone “1.168.192.in-addr.arpa” {
type master;
file “zoldik.local”;
};
zone “zoldik.sch.id” {
type master;
file “zoldik.zone”;
};
Jika sudah dikonfigurasi, maka save dan keluar dari file
#################################################
file pada direktori /var/named/
[root@server home]# cd /var/named
[root@server named]# cp localhost.zone zoldik.zone [copy file localhost.zone --> zoldik.zone]
[root@server named]# cp named.local zoldik.local [copy file named.local --> zoldik.local]
[root@server named]# gedit zoldik.zone
ketikan perintah berikut:
$TTL 86400
@ IN SOA @. root. (
2005911918 ; serial
28800 ; refresh
7200 ; retry
604800 ; expire
86400 ; ttl
)
IN NS zoldik.sch.id.
IN A 192.168.1.1
www IN A 192.168.1.1
ftp IN A 192.168.1.1
mail IN A 192.168.1.1
Jika sudah diketik semua, simpan file tersebut dengan menekan tombol ctrl+s dan keluar
[root@server named]# gedit zoldik.local
ketikkan perintah berikut:
$TTL 86400
1.168.192.in-addr.arpa. IN SOA zoldik.sch.id. root.zoldik.sch.id. (
2005121900 ; serial
28800 ; refresh
2700 ; retry
604800 ; expire
86400 ; ttl
)
IN NS zoldik.sch.id.

1 IN PTR www. zoldik.sch.id.
1 IN PTR ftp. zoldik.sch.id.
1 IN PTR mail. zoldik.sch.id.
Jika sudah, simpan file dengan menekan tombol ctrl+s dan keluar
Kemudian restart dengan perintah:
[root@server named]# service named restart
Shutting down named: [ OK ]
Starting named: [ OK ]
[root@server named]#
Setelah itu silakan cek dengan perintah nslookup
[root@server named]# nslookup 192.168.1.1
Server: zoldik.sch.id
Address: 192.168.1.1
Name: mail.zoldik.sch.id
Address: 192.168.1.1

sumber:http://wedusbalap.cahgaul.com/
Selengkapnya...

Wednesday, 20 October 2010

Tempat-tempat bresejarah

1. Si Merah dari Antartika



Jika mendengar kata air terjun pasti kita akan membayangkan suatu tempat yang sejuk, banyak cipratan air yang indah. Tapi bagaimana kalau mendengar kata air terjun darah? Pasti ngeri sekali. Air terjun darah benar-benar ada di Antartika, daratan yang dilapisi oleh es. Air terjun tersebut mengalirkan air yang berwarna merah secara terus-menerus.

Saat pertama kali ditemukan oleh seorang ahli geologi pada tahun 1911, warna merah yang mengalir secara perlahan-lahan tersebut diperkirakan berasal dari ganggang merah. Agapan lain menyebutkan warna merah berasal dari gletser yang terkurung di bawah aliran air selama jutaan tahun dan mengandung mikroba-mikroba kuno yang terisolasi di bawah lapisan es yang sangat tebal, karena tidak ada cahaya, panas dan oksigen sehingga mengalami salinitas yang tinggi dan mengandung zat besi, dari zat besi itulah warna merah dihasilkan. Dengan adanya celah gletser, air keluar membentuk air terjun tanpa mencemari ekosistem di
dalamnya.

2. Kerajaan yang Hilang




Dua buah catatan dialog Plato (427-347 SM) yakni buku Critias dan Timaeus menguraikan kisah tentang sebuah kerajaan yang dikelilingi oleh tembok emas dan dipagari oleh dinding perak. Atlantis, begitu disebutnya, memiliki peradaban yang memukau. Di sana sudah terdapat pelabuhan dan kapal dengan perlengkapan yang sempurna, juga ada benda yang bisa membawa orang-orang terbang. Suatu saat ketika Atlantis baru akan melancarkan perang dengan Athena, tiba-tiba terjadi gempa dan banjir, tidak sampai sehari semalam Atlantis tenggelam tanpa bekas di dasar laut. Kerajaan besar yang memiliki peradaban tinggi itu pun lenyap dalam semalam.

Penyelidikan arkeolog menurut versi Plato, waku tenggelamnya Atlantis kurang lebih 11.150 tahun silam. Plato mengatakan bahwa kerajaan Atlantis diceritakan turun-temurun, bukan rekaan sendiri. Sejak ribuan tahun silam orang-orang menaruh minat yang sangat besar terhadap hal ini. Sejak tahun 1960-an sampai abad ke-20, laut bermuda yang terletak di bagian barat Samudera Atlantik berturut-turut diketemukan keajaiban yang menggemparkan dunia. Pada tahun 1968, beberapa penyelam melihat sebuah jalan besar yang dibangun menggunakan batu persegi panjang yang disusun sangat rapi. Tahun 1979, ilmuan Amerika dan Perancis menemukan piramida di dasar laut bermuda. Diperkirakan bangunan-bangunan bawah laut tersebut adalah sisa-sisa kerajaan Atlantis yang telah tenggelam.

3. Garis-garis Misterius





Garis Nazca (Nazca Lines) adalah garis-garis yang membentuk suatu bentuk gambar yang terletak di daerah gurun. Garis-garis Nazca akan terlihat jelas gambarnya jika dilihat dari langit karena garis-garis ini sangat besar. Nazca Lines diperkirakan dibuat antara 700 SM sampai 200 SM. Ratusan garis gurun Nazca membentu aneka gambar seperti monyet, ikan, laba-laba, burung dan kadal.

Pertanyaannya adalah bagaimana cara pembuatannya? Bisakah di peradaban kuno membuat sketsa yang sangat besar tanpa bantuan dari udara?. Menurut teori Joe Nickell, garis tersebut dapat dibuat dengan cara menyingkirkan kerikil-kerikil disekitar gurun. Dengan perhitungan yang akurat, saat kerikil dipindahkan, lapisan tanah yang berwarna kontras akan memberi kesan garis yang membentuk gambar. Pada tahun 1985, Johan Reihard menyatakan bahwa Nazca Lines dibuat untuk keperluan ritual keagamaan yang berhubungan dengan penyembahan dewa.

4. Lubang Api





Asal mula lubang api di Uzbekistanberawal sekitar 35 tahun lalu ketika seorang ahli geologis menggali tempat tersebut untuk mencari gas alam. Mereka menemukan satu jurang besar di bawah tanah. Peralatan penggalian pun ikut masuk ke dalam jurang yang ternyata dipenuhi gas beracun. Untuk mencegah penyebaran gas beracun, mereka menyalakan api. Akhirnya lubang dipenuhi api dan anehnya sampai sekarang api tersebut masih sangat terlihat terutama saat matahari tenggelam.

5. Benda terbang tak teridentifikasi


UFO adalah akronim dari Unidentified Flying Object atau dengan kata lain benda terbang yang tidak bisa di identifikasikan oleh pengamat. Benda terbang itu kebanyakan berbentuk menyerupai piring dan memiliki kecepatan terbang yang tinggi, bisa menempuh ratusan kilometer per jam. Penampakan UFO sudah menjadi topik paling hangat dibicarakan diseluruh dunia. Pada tahun 1951 di Texas, para profesor beserta mahasiswa melihat formasi cahaya aneh sedang melintas.

Begitu seterusnya muncul kisah penampakan UFO di seluruh dunia termasuk Indonesia. 10 februari 1953, penduduk kota Magelang melihat empat buah benda kecil mengkilap yang bergerak perlahan-lahan hingga menghilang di balik awan. Pada tahun 1973, wisatawan Jepang, Ryo Terumoto yang sedang berkunjung ke gunung Agung Bali tidak sengaja memotret benda berbentuk cakram tersebut. Penampakan pun terjadi di kediaman salah satu maestro seni Indonesia, Guruh Soekaro Putra. Pada tanggal 23 Mei 1981, penjaga rumah
melihat makhluk setinggi 1,2 meter yang kemudian menghilang bersamaan dengan munculnya benda bercahaya. Paginya dau disekitar penampakan UFO menjadi berwarna coklat seperti tersengat hawa papas.

6. Motif unik misterius



Crop Circle adalah suatu bentuk lingkaran dan bentuk-bentuk lain seperti geometri denga ukuran besar/ luas di ladang pertanian khususnya gandum. Ada juga yang berbentuk menyerupai kalajengking, bunga matahari, lebah, dll. Di Inggris, Canada, Amerika, Australia dan Jepang banyak ditemukan fenomena Crop Circle. Biasanya fenomena ini muncul di musim panas saat ladang pertanian ditumbuhi dengan tanaman. Bentuk geometri itu kadang berupa lingkaran-lingkaran atau bisa juga berbentuk rangkaian gambar yang unik, menunjukkan bahwa pembuatnya adalah makhluk yang cerdas. Banyak yang mengaitkan Corp Circle dengan kemunculan UFO. Sebuah Video yang berhasil merekam proses terjadinya Crop Circle menunjukkan bahwa Corp Circle terbentuk hanya dalam waktu 20 detik saja, padahal besarnya mencapai puluhan meter.

7. Lubang Biru



Great Blue Hole atau lubang biru terletak di timur daratan Belize (Amerika). Karena terletak di dekat daratan, maka air di pesisir terbuang kedalam Great Blue Hole. Bentuknya bulat dan berdiameter lebih dari 305 meter, sedangkan kedalamannya mencapai 146 meter. Lubang Biru ini merupakan hasil runtuhan berulang-ulang dari suatu sistem gua batu kapur yang terbentuk pada saat permukaan laut yang lebih rendah ketika terjadinya zaman es berjuta tahun lalu.

Pada tahun 1971, Jasquer Yves ( Penyelam terbaik dari 4 situs penyelam di Bumi) menyelam kedalam lubang untuk mengukur kedalamannya dan memeriksa stalakmit dari dinding yang menggantung. Keindahan dari lubang biru yaitu kedalamannya menciptakan warna nila yang menyebabkan struktur yang diberi nama lubang biru. Selain itu juga terdapat banyak ikan seperti Angel Fish, Butter Flyfish, ikan hamnlpis dan ikan kerapu kecil yang menyapu permukaan air ketika tenang sehingga menyebabkan berkilauan ketika diterangi matahari membuat keindahan yang luar biasa.

8. Segitiga unik



Segitiga bermuda disebut juga segitiga setan yang terletak di samudra atlantik seluas 1,5 juta mil persegi atau 4 juta kilometer persegi dan membentuk garis segitiga antara bermuda, wilayah teritorial Britania Raya sebagai titik disebelah utara, Puerto Riko, teritorial Amerika Serikat sebagai titik disebelah selatan dan Miami, negara bagian Florida, Amerika Serikat sebagai titik disebelah barat. Segitiga bermuda sangat misterius karena banyak kapal-kapal yang hilang saat melintasi kawasan tersebut.

Menurut teori Badan Penyelidikan Geologi Amerika Serikat pada tahun 1981, hilangnya pesawat terbang dan kapal laut karena dikawasan tersebut banyak terdapat gas methana. Ada yang megatakan bahwa segitiga bermuda adalah pangkalan UFO, sehingga kendaraan apapun yang melintas teritorial tersebut akan diculik dan terhisap. Ada pula yang mengatakan bahwa penyebabnya dikarenakan oleh adanya sumber magnet terbesar di Bumi yang tertanam di bawah segitiga bermuda, sehingga logam berton-ton pun dapat tertarik ke dalam.

Meskipun banyak teori, namun tidak ada yang memuaskan sebab munculnya tambahan seperti benda asing bersinar yang mengelilingi pesawat sebelum kontak dengan menara pengawas terputus dan pesawat menghilang.

9. Bangunan Megah Termisterius



Piramida Mesir adalah sebutan untuk piramida yang terletak di Mesir yang dikenal sebagai negeri piramida. Bangunan megah itu umumnya digunakan sebagai makam raja-raja mesir kuno. Namun demikian, berabad-abad lalu piramida sering digunakan sebagai sasaran penjarahan dan perampok makam karena para raja-raja membawa kekayaan dan segala macam artefaknya. Piramida tidak dibuat sembarangan sehingga batu-batu besar itu bisa tersusun dengan rapi dan kokoh tanpa bahan perekat. Sebuah pertanyaan besar tentang siapa pembuat piramida itu dan bagaimana mungkin batu-batu itu bisa disusun hingga menjulang tinggi tanpa bahan-bahan perekat. Agaknya pertanyaan itu masih belum menemukan jawabannya.

Selengkapnya...

Tuesday, 24 August 2010

"ENDANK SOEKAMTI"



Endank Soekamti adalah grup musik (band) asal Yogyakarta yang beranggotakan tiga personal: Ari (drum), Dori (gitar), dan Erik (bas dan vokal). Grup ini banyak menggunakan idiom punk dalam bermusik, meskipun tidak mengusung ideologinya. Lirik-liriknya terkesan "semaunya", kadang-kadang kasar, dan "nyeleneh", khas humor Yogyakarta. Nama grup musik ini diambil dari nama dua perempuan yang memiliki kesan dalam kehidupan personilnya.[1] Kata "Endank Soekamti" dapat juga dianggap pelesetan dari idiom "enak sekali".

Selengkapnya...

Monday, 23 August 2010

Piaggio MP3 300ie dengan Dua Teknologi Ramah Lingkungan

ITALIA, KOMPAS.com — Setelah meluncurkan skuter tiga roda tahun lalu, Piaggio kembali membuat debutnya dengan versi hybrid. Inilah sepeda motor hibrida pertama di dunia yang menggabungkan plug-in listrik dengan baterai litium ion yang inovatif.

Tetap konsep tiga roda (MP3), hanya kapasitas mesin lebih besar. Jika sebelumnya 124 cc, untuk yang teknologi ramah lingkungan ini disematkan berkapasitas 300 cc. Makanya, pabrikan motor Italia itu menamakannya MP3 Hybrid 300ie.

Tenaga penggeraknya didukung mesin bensin dan magnet motor yang paralel dengan transmisi otomatis (CVT). Menariknya, teknologi roda tiga ini juga sudah memakai teknologi drive-by-wire dan empat mode, yakni dua mode hybrid dan dua listrik hanya dengan menekan tombol yang terletak di sebelah kanan setang.

Teknologi hybrid pada 300ie ini sama dengan plug-in, hanya ini versi terkecilnya. Kendaraan ini juga mempunyai performa setara dengan mesin bensin 400 cc. Demikian klaim dari Piaggio.

Untuk konsumsi bahan bakar, 300ie bisa menempuh 60 km dengan 1 liter bensin, sedangkan yang versi bensin 30 km/liter. Emisi terendahnya 40 g/km, jauh di bawah rata-rata yang 90 g/km.

Untuk baterai tersembunyi di bawah sadel, selain juga bisa menyimpan helm dan perlengkapan lain. Sebuah soket berdaya 12V untuk pengisian listrik tersedia dalam kompartemen tersebut.

Harga MP3 300ie ini di Italia dibanderol 7.990 euro, sedikit lebih mahal dari MP3 dan LT MP3 300ie yang ditawarkan 6.090 dollar AS.


Sumber: bastian autoevolution
Selengkapnya...

Tuesday, 27 July 2010

PELUANG BISNIS WARALABA SEMAKIN MENGGILA


bisnis waralaba terbaik, kebab baba rafi, cepat sukses, bisnis terbaik

Bisnis Waralaba merupakan salah satu solusi usaha bagi pengusaha kecil dan menengah yang baru memulai usaha. Hambatan yang sering dihadapi saat memulai usaha adalah menentukan format dan bentuk usaha yang akan ditekuni. Banyak faktor yang harus dipertimbangkan dan dipelajari. Misalnya bentuk dan bidang bisnis, proses bisnis, model manajemen, analisis usaha dan lain-lain. Untuk memulai usaha bisnis yang benar-benar baru tentu banyak hal yang masih mengambang dan penuh dengan ketidakpastian. Bagi sebagian orang yang tidak ingin terlalu repot dengan kendala-kendala tersebut Bisnis Waralaba menjadi alternatif untuk memulai usahanya. Peluang Bisnis waralaba sesungguhnya cukup potensial bagi pengusaha pemula. Sebuah paket waralaba yang baik mampu membuat seseorang yang tepat bisa mengoperasikan sebuah bisnis dengan berhasil, bahkan tanpa pengetahuan sebelumnya tentang bisnis tersebut. Bisnis waralaba merupakan simbiosis mutualisme, saling menguntungkan antara dua pihak yang terlibat. Pihak- pihak yang sama-sama diuntungkan dalam sebuah bisnis waralaba yaitu pihak Franchisor dan pihak Franchisee.




Pada prinsipnya bisnis waralaba adalah suatu pengaturan bisnis dimana sebuah perusahaan (franchisor) memberi hak pada pihak independen (franchisee) untuk menjual produk atau jasa perusahaan tersebut dengan peraturan yang ditetapkan oleh franchisor. Franchisee bisa menggunakan nama, goodwill, produk dan jasa, prosedur pemasaran, keahlian, sistem prosedur operasional, dan fasilitas penunjang dari perusahaan franchisor. Sebaliknya pihak franchisor akan menerima imbalan dari keuntungan yang diperoleh oleh franchisee sesuai dengan perjanjian awal antara Franchisor dan Franchisee. Dalam bisnis waralaba Franchisor telah menyediakan blue print model bisnis yang dilaksanakan.

PROSES BISNIS WARALABA
Bisnis waralaba dimulai dari keberhasilan usaha dari pemilik merek atau franchisor. Melalui format bisnis waralaba, franchisor akan menularkan keberhasilan usahanya – misalnya restoran siap hidang dengan ciri tersendiri kepada franchisee. Franchisor sebelumnya telah melakukan dan membuat satu formulasi standa 
untuk sukses sesuai dengan pengalamannya. Secara sederhana sama halnya seperti seorang penjahit yang membuat pola untuk menghasilkan pakaian yang sejenis. Proses ini dilakukan melalui riset dan pengembangan konsep, promosi, aktivitas pemasaran, serta membangun suatu reputasi yang baik dan citra yang dikenal. Setelah berhasil menguji konsep tersebut bisa berjalan dan bisa direproduksi di lebih satu lokasi, franchisor kemudian menawarkan waralaba tersebut kepada calon franchisee. Dengan demikian kemungkinan kegagalan dari pengusaha pemula bisnis waralaba dapat ditekan, karena format dan pola majaneman sudah teruji dengan baik.

Selanjutnya, seorang individu (atau kemitraan atau perusahaan) melihat peluang yang ditawarkan franchisor di atas dan setelah mengevaluasinya, memutuskan bahwa waralaba ini menguntungkan. Ia kemudian membeli waralaba dari perusahaan tersebut dengan membayar sejumlah biaya yang dikenal sebagai initial fee atau franchise fee. Sebagai imbalannya ia menerima hak untuk berdagang di bawah nama dan sistem yang sama, pelatihan, serta berbagai keuntungan lainnya. Sama halnya dengan memulai bisnis secara mandiri, franchisee bertanggungjawab untuk semua biaya yang muncul guna memulai usahanya ini. Perbedaannya adalah kemungkinan untuk mengeluarkan uang lebih rendah karena kekuatan jaringan yang dimiliki oleh franchisor.

Bila franchisee telah membuka restorannya secara teratur ia kemudian wajib membayar royalti, yaitu sejumlah persentase dari penjualannya kepada franchisor sebagai biaya mingguan, bulanan atau tahunan. Biaya ini adalah untuk layanan penunjang yang terus diberikan oleh franchisor. Saling kebergantungan antara pendapatan franchisee, layanan penunjang yang diberikan franchisor kepada franchisee, dan pendapatan franchisor yang didapat dari royalti merupakan faktor yang menjamin waralaba menjadi suatu sistem yang efektif — karena setiap pihak ingin pihak lain berhasil. Kegagalan atas satu pihak berati kesulitan bagi pihak lainnya. Namun merek dan sistem yang terbukti terbaik dibidangya, tidak menjamin sukses waralaba tersebut di Indonesia. Kegagalan dalam membentuk hubungan yang harmonis antara master franchisee dengan para franchisee-nya membuat merek dan perusahaan terbaik ini gagal.

Pada tingkat terbaik, format bisnis waralaba sangat menguntungkan bagi kedua pihak. Franchisee berada di garis depan guna memikirkan cara-cara memaksimalkan penjualan dan keuntungan di outletnya sendiri, dengan terus menerus memperbaiki pendekatan dan strategi usahanya agar sesuai dengan kebutuhan pasarnya yang khusus. Sementara itu franchisor berkonsentrasi menjaga nilai kompetitif produknya, dan mendukung franchisee untuk memusatkan upayanya secara efektif.

WARALABA DI INDONESIA
Saat ini telah banyak dilakukan pengembangan usaha dengan model waralaba, dari mulai bisnis makanan, mini market,warung makan dan sebagainya. Karena dengan melakukan pengembangan usaha waralaba keuntungan usaha akan meningkat, disamping itu bisnis waralaba memungkinkan membuka peluang usaha bagi orang lain dengan cara yang relatif lebih mudah.
Di Indonesia waralaba yang berkembang pesat dan masih sangat menguntungkan adalah waralaba di bidang makanan antara lain
- Ayam Bakar Wong Solo
- Bakmie Japos
- California Fried Chicken
- Cazasuki Restaurant
- Country Donuts
- Daily Bread Cafe
- Es Teler 77
- Fresh Corn
- Mister Baso
- Mr Celups
- Natrabu Restoran Padang
- Izzy Pizza
- Osara Restoran Jepang
- Pain De France
- Papa Rons Pizza
- Red Crispy
- Roti Buana
- Yogen Crepes
- Resto Bebek Bali

Waralaba berbentuk retail mini outlet:
- Alfamart
- Indomaret
- Lemonde
- Markaz
- OMI (Outlet Mitra Indogrosir)
- Shop & Drive

Bidang Pendidikan
- Sanggar Kreativitas Bobo
- Cambridge Child Development
- CEL English Course
- Computertot
- ILP
- LP3I
- Primagama
- Sanggar Kreativitas Bobo
- English First

Bidang Lain-lain
- Balon Udara
- Coat Coating
- D-Net
- Kidy Cuts
- Laundrette
- Londre
- Lutuye
- Malibu Photo Studio
- Martinizing
- Metrodata Sales & Service Center
- Multiplus
- Odiva
- Ristra House
- Rudy Hadisuwarno
- Taman Sari Spa
- Titipan Kilat, CV
- Ultra Disc
- Yopie Salon
- Quality Hotel

SUMBER INFORMASI BISNIS WARALABA
Sebelum memutuskan untuk menekuni bisnis waralaba tentu ada beberapa pertimbangan dan langkah yang perlu diperhatikan agar tidak terjebak pada bisnis waralaba yang tidak menguntungkan. Langkah pertama dalam proses evaluasi pembelian hak waralaba adalah memilih konsep bisnis yang berada dalam kemampuan finansial, serta yang sesuai dengan pendidikan, minat, bakat dan gaya hidup anda. Selanjutnya setelah anda memutuskan bisnis apa yang akan dimasuki dan berapa kisaran investasinya, anda perlu mengumpulkan informasi berkaitan dengan berbagai alternatif dan peluang yang ada. Sumber informasi mengenai bisnis ini bisa diperoleh dari :

Departemen Perindustrian dan Perdagangan R.I.
Sesuai dengan PP No. 16 Tahun 1997, setiap perusahaan waralaba wajib melaporkan usahanya kepada Departemen Perdagangan Dalam Negeri. Dengan demikian departemen ini merupakan sumber informasi bagi usaha waralaba di Indonesia. Badan ini bisa dihubungi di:
Direktorat Bina Usaha Perdagangan Dalam Negeri
Jl. M.I. Ridwan Rais No. 5 Jakarta 10110
021-3858189
021-3858171-5 pesawat 1105
021-3857338 (fax)

Assosiasi Franchise Indonesia (AFI)
AFI merupakan wadah assosiasi dari perusahaan-perusahaan waralaba yang ada di Indonesia. Organisasi ini bisa dihubungi di:
Jl. Darmawangsa X No A19 Kebayoran Baru
Jakarta 12150
021-7395577
021-7234761 (fax)

SMfranchise.com : The Place of Store Merchandise and Franchise Solutions
SMfranchise.com adalah situs retail dan waralaba pertama di Indonesia yang memberikan kemudahan akan akses informasi berkaitan dengan industri retail dan waralaba. SMfr@nchise dapat dihubungi di:
Jl. Hidup Baru L/23 Kebayoran Baru
Jakarta 12140
0818-172701
021-7253624 (fax)
e-mail : question@smfranchise.com
website : http://www.smfranchise.com

Entrepenuer Magazine
Organisasi ini secara tahunan menerbitkan daftar tawaran waralaba teratas berdasarkan kategori bisnis. Bila anda sudah memilih suatu bidang yang sesuai untuk anda, anda harus mengevaluasi berbagai perusahaan yang menawarkan bidang waralaba tersebut. Organisasi ini dapat dihubungi di:
2392 Morse Avenue
Irvine, CA 92714
714-261-2325
714-755-4211 (fax)

International Franchise Association (IFA)
International Franchise Association menerbitkan suatu directory keanggotaan yang mencakup semua organisasi waralaba ternama. Badan ini bisa dihubungi di :
1350 New York Avenue NW
Suite 900
Washington, DC 20005
202-628-8000
202-628-0812 (fax)
website : http://www.ifa.org

(Galeriukm)

Sumber:
1.smfranchise
2.smecda
Selengkapnya...

Saturday, 13 March 2010

TERBAIK & TERBURUK: Manchester United 4-0 AC Milan


manchester united, team, great, focus, winner, rooney

Kesuksesan Manchester United lolos dari hadangan AC Milan pada babak 16 besar Liga Champions ditandai beberapa momen menarik.


Manchester United berhasil melibas AC Milan 4-0 untuk melaju ke babak perempat-final Liga Champions dan GOAL.com Indonesia mencatat beberapa momen terbaik dan terburuk pertandingan.

Fakta yang paling jelas terlihat adalah kegagalan pertahanan Milan untuk belajar mengantisipasi strategi serangan United sejak laga pertama. Enam dari total tujuh gol United dalam dua pertemuan dihasilkan dari umpan silang! Milan seakan tak mampu membendung setiap kali pemain United melepas umpan silang yang dalam.


Saat tertinggal tiga gol, Leonardo seperti tidak punya pilihan lain dan memilih mengganti dua pemain belakang dengan pemain bernaluri menyerang. Pilihan strategi yang tidak salah, tapi juga menunjukkan Milan tak memiliki kedalaman skuad yang cukup baik di lini belakang.

Sebagai momen terbaik, Wayne Rooney lagi-lagi pantas dikedepankan. Meski tak banyak terlibat dalam pertandingan, Rooney tampil efektif dan menciptakan dua gol dari total empat tembakan yang dilancarkan ke arah gawang lawan.
Selengkapnya...

ROONEY ingin geser Legenda Beckham

rooney-manchaster-united-winning-eleven

Penyerang Manchester United Wayne Rooney berambisi menggantikan sosok David Beckham sebagai legenda Old Trafford. Pernyataan ini dikeluarkan Rooney setelah ia melihat sambutan yang diberikan fans Setan Merah ketika Beckham menjejakkan kaki di Manchester.

Beckham mendapat sambutan hangat dari fans United, kendati AC Milan menelan kekalahan memalukan dari tim tuan rumah. Rooney pun berharap dirinya akan diperlakukan sama, bahkan lebih, di masa mendatang.

“David Beckham adalah oemain yang hebat untuk klub ini, dan kami semua senang dengan penerimaan yang diperolehnya. Masa saya ke depan masih panjang. Jika saya bisa menerima apa yang dia dapatkan, saya akan merasa senang sekali,” ujar Rooney dilansir


Rooney yang telah bekerja keras meningkatkan performanya telah mencetak 30 gol pada musim, sebagian besar berasal dari sundulan. Ia juga berpeluang melewati 42 gol dalam satu musim yang pernah diciptakan Cristiano Ronaldo.

“Saya senang sudah mencetak 30 gol. Saya berharap bisa mewujudkan lebih dari itu [42 gol] mulai pekan ini. Bagian gundul di kepala saya turut membantu saya melakukan itu. Saya terus melatih mencetak gol melalui kepala, dan bersyukur bisa mewujudkannya,” imbuh Rooney.
Selengkapnya...

Twitter Hadirkan Direktori Online Untuk Proyek Open Source


Kalangan developer kini tampaknya semakin dimanjakan oleh media online. Hal ini merupakan kabar baik karena mendapatkan wadah untuk bereksperimen tentu akan mendorong lahirnya produk-produk open source baru nantinya.

Mendukung perkembangan open source, kini pihak Twitter turut memberikan sumbangsih tersendiri yang mana baru-baru ini dikabarkan baru saja meluncurkan direktori online yang dapat menampung proyek open source dari para developer. Proyek open source ini baik yang sedang dikerjakan atau telah selesai dikerjakan dan ingin dibagi oleh para developer.


Dari daftar yang disediakan direktori ini tampak cukup mengesankan. Ada berbagai proyek open source dengan bahasa pemrograman Ruby, Scala, Java, C/C++ dan berbagai tools gratis disediakan di sini. Beberapa di antaranya yaitu Cassandra, jaringan penyimpanan Facebook berbasis P2P yang sudah ada sejak tahun 2008 silam. Ada juga Murder, yang merupakan proyek open source yang menggunakan Bittorent. Di bagian bawah proyek open source tersebut terdapat keterangan singkat dan ada ikon Twitter yang dapat menghubungkan Anda dengan bagian layanan Twitter.



Dilihat dari halamannya direktori, dituliskan bahwa Twitter mencintai produk open source. Salah satunya karena Twitter sendiri dibangun dengan menggunakan aplikasi open source. Jadi bisa dikatakan proyek ini sendiri merupakan kontribusi dari Twitter terhadap kalangan developer open source. Selengkapnya...

Friday, 5 February 2010

Membuat kabel network Menggunakan Conector Rj-45




Bagi seorang pekerja IT, apalagi kalau dia seorang Network Administrator, merakit kabel jaringan merupakan hal mutlak dan mendasar untuk diketahui. Karena bisa dikatakan, di-era networking saat ini, penggunaan kabel jaringan sangat diperlukan, meskipun teknologi wireless sudah semakin banyak dipergunakan, tetapi bagi sebagian besar pengguna jaringan, pemakaian kabel jaringan lebih dipilih daripada jaringan nirkabel.


Hal ini disebabkan karena tingkat kecepatan dari kabel yang rata – rata sekitar 100 Mbps atau kurang, masih lebih tinggi daripada menggunakan teknologi wireless yang kecepatannya rata – rata berkisar 54 Mbps atau kurang. Ditambah lagi dengan tingkat stabilitasnya. Meskipun yah, kerjaannya jadi nambah. istilah kerennya “harus naik turun tangga” :-) .

Oke, kita lanjutkan. Berikut ini kita akan mempelajari bagaimana merakit sendiri kabel jaringan, yang mudah – mudahan bisa anda lakukan sendiri setelah mempelajari tutorial ini. Jadi, mungkin suatu saat nanti, jika anda membutuhkan kabel jaringan,

anda bisa membuatnya sendiri dan tidak perlu lagi memanggil seorang network administrator untuk melakukannya (minta maaf ya buat teman – teman para network administrator, kalau sedikit “lahan” kerjaannya harus diambil, ini kan demi kepentingan informasi dan ilmu pengetahuan juga, meskipun yah, seperti membakar dapur sendiri :lol: ).

Kabel Network terdiri atas 2 jenis yaitu Straight-through Cable dan Crossover Cable. Tujuan dan penggunaannya sama, hanya berbeda pada orientasinya saja, Straight Cable digunakan untuk menghubungkan beberapa client dengan menggunakan bantuan hub atau switch sebagai network manager

. Sedangkan Crossover Cable, dapat digunakan untuk menghubungkan 2 unit client secara langsung, ataupun menghubungkan single computer dengan router.

Alat – Alat Yang Harus Dipersiapkan Sebelum Mulai Merakit Kabel

Sebelum memulai merakit, kita perlu mempersiapkan beberapa item berikut ini:

1. ethernetcable2.jpgUTP Cable: Sudah pasti kita membutuhkan item ini J. Pastikan jenisnya CAT5 atau CAT6 yang merupakan standar internasional untuk kabel jaringan. Harganya mungkin berkisar antara Rp. 300.000 s/d Rp. 1.200.000 ber box alias 50 meter, tergantung merek, dan kualitas. Biasnya sih aku pake merk BELKIN.

2. rj45.jpgKonektor RJ-45 : RJ merupakan singkatan dari (Registered Jack). Untuk
kabel telepon biasanya menggunakan RJ-11, dan untuk kabel network tipenya harrganya sekitar Rp. 50.000 s/d Rp. 150.000 per kotak dengan 100 unit konektor.

3. crimpingtool.jpgCrimping Tool: Ini merupakan senjata kita dalam merakit kabel, karena dia punya kemampuan menyatukan dan menjepit kabel dengan konektor selain juga bisa dipakai untuk memotong kabel. Harganya sekitar Rp. 150.000

4. cutter.jpgCutter: Digunakan untuk memotong dan merapikan kabel agar lebih mudah dimasukkan kedalam lubang connector RJ-45. Harganya sekitar Rp. 5000

5. cabletester.jpgCable Tester: Ini digunakan setelah kita selesai merakit kabel, berfungsi untuk mengetes apakah kabel sudah dirakit dan berfungsi dengan benar. Tanpa ini, kita akan sedikit repot untuk mengetesnya langsung pada instalasi jaringan. Bayangin kalau udah dengan “semangat ‘45” kita udah melakukan instalasi kabel, dan ternyata gak berfungsi dengan baik??? Capeee Deeeeh… :lol: . Btw, harganya berkisar antara Rp. 50.000 sampai dengan Rp. 200.ooo



6. Kopi dan Snack :lol:

Mulai Merakit Kabel dan Mengujinya

Oke, setelah semua peralatan yang kita butuhkan siap dan secara mental kita sudah siap juga :P , kita bisa langsung memulai proses merakit kabel jaringan ini.

1. Siapkan kabel UTP sepanjang yang kita ingin gunakan misalnya 10 meter, atau lebih dengan catatan: panjang maksimum disarankan tidak lebih dari 100 meter karena semakin jauh jaraknya, maka tingkat LOS (Loss of Signal) akan semakin tinggi

2. Ukur sekitar 1 cm dari ujung kabel dan potonglah bagian luar dari kabel perlahan secara memutar. Dalam proses ini berhati-hatilah karena kesalahan sedikit saja dapat membuat kabel kabel tipis 8 warna yang ada dibagian dalam kabel dapat putus, yang berarti kita harus mengulang lagi untuk memotong bagian luarnya

3. Setelah bagian luarnya kita potong, susunlah kabel-kabel warna warni tersebut dengan urutan sebagai berikut:

(catatan: urutan kabel pada Straight-through Cable sama untuk kedua ujungnya dengan urutan [Putih Orange - Orange - Putih Hijau - Biru - Putih Biru - Hijau - Putih Coklat - Coklat],
sedangkan pada Crossover Cable, ujung yang satu memiliki urutan yang berbeda, [Putih Orange - Orange - Putih Hijau - Biru - Putih Biru - Hijau - Putih Coklat - Coklat] dan pada ujung yang satu lagi, [Putih Hijau - Hijau - Putih Orang - Putih Coklat - Coklat - Orange - Biru - Putih Biru]).

Perhatikan gambar dibawah ini

"kabel straigh"


"kabel crossover"



kabelstraight.gifkabelcrossover.gif

4. Setelah menyusunnya dengan rapi dan memastikan kalau ujung dari semua kabel rata (untuk memudahkan ketika memasukkannya kedalam konektor RJ-45, potonglah jika semua ujung belum rata), ambil konektor RJ-45-nya kemudian masukkan semua ujung kabel yang telah di susun dengan hati – hati kedalam lubang yang terdapat pada konektor RJ-45 tersebut. Pastikan semua kabel rata pada tiap ujung lempengan yang ada di dalam port. Karena satu saja dari kaki-kaki kabel tidak menyentuh pada lempengan tersebut maka kabel tidak akan berfungsi.

5. Kemudian, masukkanlah konektor RJ-45 yang telah disatukan dengan kabel tersebut pada Crimping Tool dan tekan dengan penekanan yang cukup kuat, dan tahan beberapa detik untuk memastikan kaki pengunci pada konektor telah mengunci kabel dengan baik sehingga tidak goyang atau lepas. Lakukan hal yang sama pada ujung satu lagi.

6. Jika telah selesai, sekarang kita akan menggunakan network cable tester untuk menguji apakah kabel kita telah berfungsi dengan baik. Masukkan kedua ujung konektor pada masing – masing port untuk RJ-45 pada tester, kemudian hidupkan testernya, perhatikan kedua bagian lampu indikator (yang biasanya masing-masing berjumlah 8 lampu plus 1 lampu indikator untuk grounding). Jika kabel dalam status yang bagus, lampu-lampu tersebut akan hidup berurutan sesuai dengan urutan nomornya (kecuali jika sedang menguji kabel cross dimana urutannya berbeda – lihat langkah #3).

7. Selesai sudah

Selamat mencoba :-0 :-)) :P


Selengkapnya...

Tuesday, 2 February 2010

MOTOR KELUARAN TERBARU YAMAHA


Gosipnya nich YAMAHA akan mengelurkan varian terbarunya entah kapan akan di launching di Indonesia, katanya di india dah keluar nich 'Bison".
Desainnya mirip FZ-600 plus knalpot gemuk disamping dengan suspensi monoshock plus tangki besar(13 L) yang ciamik, semakin menunjukkan bahwa ini motor generasi terbaru yang akan menggantikan RX-King yang sudah tenggelam.

Walaupun performanya nggak terlalu besar(153 cc) tenaga FZ16o mampu menghasilkan tenaga sampai 14 hp pada 7500 rpm dan bisa menghasilkan torsi sebesar 13.9nm 6000rpm.
Dengan menggunakan ban 100/80 dan 140/80(lebih besar dari Ninja250R) motor ini semakin kelihatan kokoh dan pastilah anteng untuk dikendarai dan lagi dengan bahan bakar 40 : 1 saya rasa bisa dikategorikan irit.
Gosipnya akan dibandrol dengan kisaran harga 17.8 jt dibawah Vi-Xion
wuuiih murah bngeet kn ithu untuk motor skelas BISON!

Siap-siap Indent Bro !!
Selengkapnya...